Breaking News

Saturday, September 12, 2015

5 Menit Belajar Dasar Terminal Ubuntu !

5 Menut Belajar Dasar Terminal Ubuntu - Ubuntu adalah suat OS (Operating System) yang sangat mudah dan juga tidak untuk diperjual belikan, akan tetapi OS ubuntu ini gratis dan tidak sama sekali dipungut biaya, karena bersifat Opern Source.

Dalam penggunaanya untuk  Operating System ubuntu ini, pasti akan dihadapkan dengan yang namanya perintah-perintah di terminal ubuntu, perintah pada terminal ubuntu digunakan untuk mengatur dan juga menseting kinerja dari OS ubuntu ini.

Sekarang akan saya jelaskan dan semoga anda sebagai pemula, dalam waktu 5 menit akan mengerti apa itu perintah-perintah dasar yang digunakan untuk menginstal operating system pada ubuntu, dengan begitu anda yang baru pertama kali menggunakan operating system ubuntu, tidak akan kaget karena telah membaca ini.

Dasar-dasar perintah di termina ubuntu

Untuk pertama, saya akan memberikan tutorial dan juga perintah dasar dari terminal ubuntu.

1. ls (Direction Listing)
pengertian dari ls ini adalah untuk mengetahui list yang ada pada direktori, jadi apabila kita masuk dalam sebuah direktori dengan menggunakan terminal ubuntu, dan juga kita ingin melihat list apa saja yang berada didalam direktori ubuntu, maka harus menggunakan ls.


" root@XT2:/home/latitude# ls"

Untuk langkah awal saya ingin melihat  list yang berada pada direktori latitude atau direktori home pada folder latitude, apabila di enter maka hasilnya akan seperti dibawah ini.

  Apabila gambar tidak jelas karena kekecilan, anda bisa mengklik gambar tersebut dan juga melihat apakah dengan menggunakan perintah ls yaitu untuk melist direktori yang ada pada folder.

Apabila yang anda lakukan berhasil, maka anda sudah pasti benar melakukannya, dan perintah dasar pada ubuntu pertama telah anda pelajari dan juga ana kuasai dengan benar.


2. cd (Open the Directory)

Perintah dasar yang digunakan untuk masuk ke direktori adalah dengan menggunakan cd, lihatlah contoh dibawah ini.

" root@XT2:/home/latitude# cd Documents/"
  
Setelah perintah yang sudah dicantumkan diatas di enter, maka otomatis anda sebagai pemegang terminal akan masuk ke direktori document, dan hasilnya akan seperti dibawah ini.

"root@XT2:/home/latitude/Documents#"

Apabila anda ls, untuk melihat list hasil direktori, anda akan menemukan  list file atau atau data-data lainnya yang termuat didalam folder Documents.

3. mkdir (Make a folder)

Pada perintah dasar di terminal ubuntu, mkdir ini diperuntukan untuk membuat folder pada ubuntu, untuk membuat folder dengan mkdir sangat mudah sekali sobat sekalian.

Sekarang sebagai contoh kasus saya ingin membuat folder belajar_ubuntu didalam folder dokumen, ikuti langkah dibawah ini.

"root@XT2:/home/latitude/Documents# mkdir belajar_ubuntu"

Sekarang ikuti langkah diatas, setelah selesai maka langkah selanjutnya adalah anda tinggal mengklik enter dan hasilnya pasti akan ada folder belajar_ubuntu pada folder documents anda, seperti pada gambar dibawah ini.

Bisa dilihat, pada folder Documents tadi, telah kita buat folder belajar_ubuntu tanpa menggunakan GUI, yang kita gunakan hanyalah dengan terminal, wow betapa hebatnya kalian apabila dapat hafal dan bisa melakukan ini secara berulang-ulang dan pastinya anda akan dianggap sebagai orang yang paling hebat dalam menjalankan OS Ubuntu ini.

4. rm (Menghapus File)

Untuk langkah selanjutnya adalah perintah dasar yang terakhir adalah menghapus file di terminal ubuntu, caranya sangat mudah dengan menggunkan rm, atau ini adalah singkatan dari remove sebenarnya.

Caranya anda tinggal mengikut script dibawah ini pada terminal.


" root@XT2:/home/latitude/Documents/giting# rm README.md " 

 
 Jadi ini adalah kasus yang saya buat, bahwa saya masuk ke folder giting didalam folder Documents dan saya ingin menghapus file README.md, dan pastinya setelah anda mengikuti perintah yang saya buat, maka otomatis README.md akan terhapus pada folder giting, seperti contoh pada gambar dibawah ini.


Anda dapat melihat sendiri pada terminal di laptop saya, di folder giting apabila di lihat listnya, tidak ada file README.md & README.md~ karena sudah dihapus dengan menggunakan perintah rm.


 

Kesimpulan Tutorial

Kesimpulan dan pelajaran yang didapat pada step dasar, dan benar-benar paling dasar dari nomer 1 sampai 4 diharapkan agar anda dapat memahami dan juga dapat mengerti bagaimana membuat folder, menghapus, masuk folder, dan juga list foldernya. Dan pastinya akan banyak generas-generasi selanjutnya yang senang & mencintai Ubuntu.
Read More

About Us

Advertisment

Like Us

© Naufal Area All rights reserved | Designed By Blogger Templates | Programmer Website